Melihat loading komunitas KTM InDoc di otobursa 2013

on

photo

 

Booth Inazuma pas sebelahan dengan booth KTM InDoc

Pada otobursa 2013 ini, para komunitas roda dua dan roda empat di sediakan tempat untuk menampilkan komunitasnya masing-masing. Space booth tersebut di berikan secara gratis oleh group otomotif. Beberapa komunitas yang saya lihat ada tagnya dan sudah mulai berdatangan adalah KTM InDoc, CBR riders dan Inazuma yang walaupun baru 2 orang Lengky dan teman, paling nggak sudah kelihatan laaah.

Selain itu saya juga lihat ada space untuk MoVe, yang masih kosong melompong. Saya contact ketuanya, Agman ternyata belum ada yang bisa hadir karena sedang ada event di tempat lain. Selain itu juga ada space untuk komunitas Fino dan lain-lain lah, rasanya bakal rame! Kalau nggak salah ada komunitas women on wheel juga.

Kalau disini terasa sekali brotherhoodnya. Ya saya kenal dengan Lengky karena dulu satu kantor di XL, sekarang berkomunitas Inazuma. Konon bro ini akan tidur di Parkir Timur untuk menjagai motornya. Teman lain sesama Inazuma juga jauh-jauh datang dari Bandung khusus supaya bisa tampil di otobursa. Sibuk mengelap sampai memvernis dengan kuas supaya motor tampak lebih kinclong!  Semua komunitas berhai-hai dan berkenalan.49a0726379d6b3dd96edf9e30eee9a78

 

 

image-2

Anyway KTM InDoc di support penuh oleh KTM Indonesia, so thank you. Booth memang dibuat oleh teman komunitas yang kebetulan Ber EO. Boothnya InDoc kalau dibanding komunitas yang lain tampak begitu lux, walau tetap sederhana. Tapi support dari brand sungguh full, dari booth, sampai orangnya, sampai pick upnya, sampai ada 1 motor yang dipinjamkan. Acara untuk komunitas pun di support.

So thank you very much!

image-1

Beberapa teman InDoc lain sedang nongkrong di tempat pembuatan kaos yang khusus dibuat untuk acara ini. Besok pagi, rencananya akan ngumpul di KTM SCBD kemudian breakfast, city riding dan akhirnya baru masuk ke otobursa.

Ya bagi brand yang mau unjuk gigi ke pabrikan lain, ya disinilah kesempatannya. Brand seperti Vespa – Piaggio, yang menyasar dan tumbuh dari komunitas bisa lebih peka untuk mensupport aktivitas komunitas seperti ini.

image

7 Comments Add yours

  1. Yoshi berkata:

    Keren nih ktm

  2. RK-Cool Riders berkata:

    rame nich gelaran otomotif group

  3. Fitready berkata:

    bursa beda sma pameran ya om?

    1. arantan berkata:

      Area yg komunitas, 2 sisi u mobil dan 1 sisi u motor bukan di maksudkan u berjualan. Brand sendiri punya area lain lagi.

  4. Erit07 berkata:

    Mantap…….

  5. ms berkata:

    sewa tempat dll atas prakarsa siapa?
    anggota atau pabrikan

    1. arantan berkata:

      Sori kelewat bro.
      Tempat nggak disewa, tapi disediakan oleh pihak penyelenggara secara gratis! – Mantab.

      Tapi ada aturan pembatasan dan pembeda bagi booth komunitas, seperti hanya diperkenankan memajang sekian motor, aturan berjualan dll.

      Spacenya gratis, tapi boothnya di bantu oleh KTM Indo.

Tinggalkan Balasan ke RK-Cool Riders Batalkan balasan